Mengenal Lasik Mata dan Bagaimana Cara Kerjanya - Terkadang, saya iri melihat teman yang menggunakan kacamata, padahal ketika mencoba memakai kacamata saya merasa tidak nyaman. Hal ini mungkin karena kacamata yang saya pakai tidak cocok pada saya atau memang tidak nyaman karena saya tidak membutuhkan kacamata.
Aneh memang, padahal sejak SMA saya suka bermain komputer dan membaca buku. Bahkan, saya pun berkuliah di bidang IT dan memiliki pekerjaan yang mengharuskan menatap layar laptop selama berjam-jam. Tapi, mata saya cenderung normal. Ketika memeriksa mata, mata saya minus 0,5 saja. Sejauh ini, saya tidak ada masalah serius pada mata sehingga saya tidak perlu menggunakan kacamata. Namun, saya mengetahui beberapa penyakit mata dan ternyata penyakit mata bisa dikurangi dengan LASIK mata.
Pada artikel ini, saya akan membahas mengenai lasik mata dan bagaimana lasik mata mampu mengurangi penyakit mata tersebut.
Apa itu LASIK mata?
LASIK mata adalah sebuah prosedur dalam memperbaiki penglihatan mata yang tidak bekerja dengan baik. Umumnya, penyakit mata tersebut adalah rabun jauh maupun rabun dekat dan astigmatisme.
Lasik merupakan operasi yang dilakukan oleh dokter mata profesional dengan cara mengubah kornea mata sehingga cahaya bisa difokuskan secara akurat ke retina.
Seringnya, penderita rabun jauh maupun penyakit mata lainnya akan pesimis dengan matanya bisa melihat secara jernih. Namun, sekarang kamu yang merasa tidak nyaman dengan keadaan mata kamu, kamu bisa menggunakan prosedur lasik mata.
Namun, sebelum memutuskan untuk melakukan lasik mata, ada baiknya kamu memperhatikan beberapa hal.
Perhatikan Hal ini Sebelum Memutuskan Operasi Lasik Mata
1 | Memperhatikan Prosedur Lasik Mata
2 | Usia Minimum 18 Tahun
3 | Penyakit Mata Rabun Jauh, Rabun Dekat, dan astigmatisme
4 | Kesehatan Mata Tanpa Gangguan Serius
5 | Tidak Sedang Hamil atau Menyusui
Adapun Prosedur Lasik Mata Umumnya Sebagai Berikut
1 | Pembentukan Flap: Dokter bedah mata akan menggunakan microkeratome atau laser femtosecond untuk membuat flap tipis di kornea. Flap ini kemudian akan diangkat untuk membuka bagian bawah kornea.
2 | Reshaping: Laser excimer digunakan untuk menghapus bagian kecil dari jaringan kornea. Dokter akan membentuk ulang kornea agar memiliki kurvatur yang tepat untuk mengoreksi penglihatan.
3 | Reposisi Flap: Setelah kornea dibentuk ulang, flap yang dibuat sebelumnya akan dikembalikan ke posisinya semula tanpa perlu dijahit. Flap ini akan menempel kembali dengan sendirinya dalam beberapa waktu.
Keuntungan Melakukan Operasi Lasik Mata
1 | Hasil Lebih Cepat
Dari banyak kasus, hasil lasik mata terbilang lebih cepat terlihat daripada metode lainnya. Sehingga, pasien bisa mendapatkan hasil lebih baik dan merasakan kegunaanya.
2 | Pengelihatan Lebih Jelas
Setelah melakukan lasik mata pasien bisa melihat lebih jelas daripada sebelumnya. Tentu saja, hasil dari prosedur lasik mata tergantung dari kondisi masing-masing pasien.
3 | Tidak Memerlukan Lensa Kontak atau Kacamata
Sebab mata sudah lebih baik, kamu tidak perlu menggunakan atau tidak memerlukan lensa kontak atau kacamata lagi. Tentu saja, hal ini akan lebih baik untuk kondisi mata kamu. Mungkin, awal akan terasa aneh, tetapi lama-lama kamu akan lebih nyaman dengan kondisi saat ini.
Itu dia sedikit penjelasan mengenai lasik mata dan bagaimana cara kerjanya. Tentu saja, seperti yang saya katakan di atas bahwa sebelum memutuskan menggunakan prosedur lasik mata, ada baiknya kamu melihat atau mengecek terlebih dahulu kondisi mata kamu.
Semoga bermanfaat!
0 Comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. Hanya memastikan semuanya terbaca :)
Usahakan berkomentar dengan Name/URL ya, biar bisa langsung BW balik saya ^^