Memang, terus menerus di rumah saja membuat pikiran kurang baik, tetapi keadaan memaksa kita untuk melakukan hal tersebut. Untuk itu, ada baiknya melakukan hal yang produktif, tidak hanya berdiam saja di rumah tanpa melakukan apa pun. Sehingga, rasanya tidak akan berbeda jauh ketika bekerja di kantor.
Sebagai pekerja lepas, tentunya saya memiliki banyak cara untuk menghalau kebosanan yang seringkali melanda. Untuk itu, ketika pandemi tiba, saya salah satu orang yang beruntung, sebab tak perlu beradaptasi terhadap perubahan yang ada.
Mengatasi Kejenuhan Di Rumah Saja
Sebagai pekerja lepas dan bloger sejak tahun 2015, tentunya saya sudah bekerja di rumah sejak lama. Memang, sebelum pandemi sebagai bloger masih sering ke sana kemari untuk menghadiri event di Surabaya. Sejak pandemi, saya murni di rumah saja, tanpa keluar untuk bekerja. Saya bosan? Tentu. Adakalanya, saya jenuh di rumah saja dan itu mempengaruhi kesehatan mental saya.
Di bawah ini hal yang sering saya lakukan ketika kejenuhan tiba. Tentunya, kegiatan saya ini bisa kamu lakukan juga.
1 | Mencari Hobi Baru
Sebelumnya, ketika kamu bekerja di kantor, kamu akan bangun lebih pagi, bersiap diri, kemudian melakukan perjalanan. Paling tidak, kamu akan melakukan itu membutuhkan waktu kurang lebih dua jam. Nah, karena kamu bekerja dari rumah, tentunya waktu kamu lebih banyak.
Kesempatan memiliki waktu banyak bisa kamu gunakan untuk mencari hobi baru. Saya pribadi memiliki hobi baru yakni merekam video dan mengunggahnya di Tiktok. Sejak melakukan hal tersebut, kini pengikut Tiktok saya sudah 11K.
2 | Menonton Film/Drama
Tampaknya, hal ini sudah menjamur ya untuk mengatasi kejenuhan. Ketika pandemi ini banyak industri film di Indonesia yang gencar memproduksi series, yang diangkat dari cerita online. Untuk itu, kamu bisa memilih menonton series di aplikasi tertentu untuk menontonnya. Selain itu, kamu juga bisa menikmati menonton drama atau film Korea.
3 | Membaca Buku
Pandemi juga membawa berkah bagi penulis fiksi seperti saya, yakni cerita saya After Wedding mendapatkan tawaran menarik. Banyak orang yang membaca cerita online disebabkan oleh pandemi. Kamu juga bisa melakukan hal yang sama. Selain membunuh kebosanan, kamu juga bisa membantu para penulis dengan membaca dan membeli karya mereka.
4 | Menambah Skill
Pandemi sudah hampir dua tahun, ingat-ingat lagi, skill kamu adakah yang bertambah? Atau apakah kemampuan kamu lebih meningkat daripada sebelumnya? Saatnya kamu menambah skill, bukan bermaksud apa-apa, hanya saja fokus pada peningkatan skill bisa membunuh kebosanan.
5 | Jalan-Jalan di Sekitar Rumah
Saya termasuk beruntung karena rumah saya dekat dengan sawah. Di belakang rumah saya ada sawah yang luas, sehingga saya sering jalan-jalan ke sana. Buat kamu, kamu bisa juga jalan-jalan di sekitar rumah ketika pagi maupun sore, hitung-hitung olahraga juga.
6 | Bermain Game
Meskipun usia kita sudah tua, tetapi bermain game juga bisa menjadi alternatif membunuh kejenuhan. Selain itu, bermain game juga bisa meningkatkan konsentrasi kita.
Banyak kok game online yang bisa kamu mainkan secara gratis dan tetap menyenangkan. Salah satu situs yang menyediakan game online gratis adalah
plays.org.
Selain gratis dan banyak pilihan Plays.org pun memiliki game yang ringan, sehingga bisa dimainkan dengan bebas dan menyenangkan. Dan lagi, apabila kamu punya anak, kamu bisa juga menyarankan mereka bermain game di sini.
Game Online Gratis dan Menyenangkan
Saya akan merekomendasikan game ringan yang bisa kamu mainkan di Plays.org tanpa bingung bagaimana cara mainnya. Tentunya, kamu pasti mengenal game di bawah ini, sebab ini merupakan game jadul yang ada di komputer zaman dulu.
Play Pac Rat Online
Permainan game ini sangat mudah yakni dengan cara menekan tombol atas, bawah, kanan dan kiri di kibor untuk mengarahkan tikus sebagai pion kita. Tikus tersebut harus memakan semua keju yang ada dan jangan sampai berpapasan atau bersentuhan dengan tikus yang lain.
Saya juga merekomendasikan game satu ini. Caranya cukup mudah untuk dimainkan, yakni dengan cara membangun pertahanan dari serangan musuh jangan sampai menerobos benteng. Kamu bisa membangun senjata atau pertahanan di bendera yang ada, ya. Tentu saja, untuk membeli senjata kamu membutuhkan uang. Untuk mendapatkan uang, kamu harus bersabar.
Plays.org memiliki banyak game yang bisa kamu pilih. Selain itu, mereka juga sering memperbarui game yang ada. Kamu bisa mengecek game baru di Plays.org.
Kamu bisa memainkan game tersebut di plays.org ya.
Itu dia cara membunuh kejenuhan ketika pandemi. Semoga bermanfaat!
0 Comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. Hanya memastikan semuanya terbaca :)
Usahakan berkomentar dengan Name/URL ya, biar bisa langsung BW balik saya ^^