Dalgona Coffee sedang viral di
linimasa facebook, instagram, maupun twitter. Kopi yang membuatnya butuh cukup
tenaga ini, mendadak viral setelah salah satu aktor Korea mengatakan kopi
dengan busa di atasnya itu seperti permen Dalgona; yakni jajanan di Korea.
Dalgona sendiri merupakan karamel
atau gula yang dipanaskan dengan soda kue, lalu adonan tersebut dibiarkan
mengembang dan mengering. Barulah, dalgona bisa dikonsumsi; entah dijadikan
permen atau dicampur susu dan kopi.
Dalgona Coffee yang viral itu, sedikit
berbeda dengan dalgona ala Korea. Saya sendiri, sebelum minuman ini viral
menemukan video bagaimana membuat kopi kapucino sendiri. Caranya sama saja
dengan dalgona coffee, tak lama minuman tersebut viral dengan nama dalgona. Hehe.
Nah, karena banyak yang gagal
membuat dalgona coffee, akhirnya saya menuliskan resep dalgona coffee
antigagal. Padahal, caranya mudah sekali loh.
Resep Dalgona Coffee Gula Aren
Resep dalgona coffee versi saya
sedikit berbeda, karena saya menggunakan tambahan gula aren. Tentu saja,
rasanya lebih nikmat daripada dalgona coffee biasa. Lalu, saya juga menggunakan
lebih banyak kopi untuk satu porsi, hal ini murni karena saya lebih suka
kopinya kuat daripada yang biasa. Buat kamu yang tak biasa minum kopi, lebih
baik pakai takaran satu saja ya. Sebab, takutnya lambung tidak kuat.
Bahan:
2 Sachet Nescafe Classic
1 Sendok gula (saya kurangi
sedikit)
1 Sendok air (mau dingin atau
panas terserah)
Susu Grienfield
Gula Aren
Es Batu
Handmixer/mixer
listrik/sendok/saringan (yang ada saja di rumah)
Cara Membuat Dalgona Coffee Gula Aren
1 | Siapkan wadah atau gelas,
masukkan kopi, gula dan air, kemudian kocok lepas sampai berbusa. Tandanya berhasil
atau siap digunakan yakni, ketika wadah dibalik tidak tumpah. Tapi, kalau kamu
lelah, cukup sampai kopi berbusa dan berwarna cokelat saja.
2 | Iris-iris gula aren, lalu
masak dengan sedikit air. Airnya sedikit saja, agar gula arennya kental.
3 | Setelah kopi selesai dikocok,
tuangkan gula aren di gelas bersih, kemudian es batu, susu dan terakhir adonan
dalgona ya.
4 | Dalgona Coffee bisa dinikmati
Banyak variasi dalgona yang
dibuat oleh netizen; ada yang berkreasi dengan Milo, Matcha, dan sebagainya.
Sejauh ini, saya masih menggunakan kopi karena untuk menu lainnya kurang
berminat. Ah ya, sebagai catatan: kopi
bubuk asli tanpa ampas yang harus digunakan untuk Dalgona Coffee ini ya.
Sebab, apabila dengan ampas pasti gagal dan kopi tidak mengembang.
Saya puas sekali membuat Dalgona Coffee ini, sebab rasa kopinya sangat terasa. Tidak jauh berbeda dengan es kopi susu yang dijual di kafe-kafe atau kopi kekinian yang harganya cukup mahal itu. Dengan membuat dalgona coffee, bisa menghemat pengeluaran ngopi, tetapi akhirnya malah sering ngopi. hehe.
Saya puas sekali membuat Dalgona Coffee ini, sebab rasa kopinya sangat terasa. Tidak jauh berbeda dengan es kopi susu yang dijual di kafe-kafe atau kopi kekinian yang harganya cukup mahal itu. Dengan membuat dalgona coffee, bisa menghemat pengeluaran ngopi, tetapi akhirnya malah sering ngopi. hehe.
Baik, semoga berhasil ya. Kamu
juga bisa menonton videonya untuk resep ini ya.
Baca juga :
0 Comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. Hanya memastikan semuanya terbaca :)
Usahakan berkomentar dengan Name/URL ya, biar bisa langsung BW balik saya ^^