Aug 5, 2019

Karakter-Karakter dalam Novel Bumi Manusia; Minke, Nyai Ontosoroh dan Annelies


Sebelumnya, saya menuliskan mengenai Novel Bumi Manusia; Intrik Politik Pada Masa Itu di sini. Silakan dibaca, apabila sudah, Alhamdulillah, terima kasih. Kali ini, saya ingin membahas tiga tokoh utama dalam novel ini; Minke, Nyai Ontosoroh, dan Annelies. Kenapa Annelies saya letakkan pada urutan ketiga, bukannya bersanding dengan Minke? Alasannya, karena karakter Annelies kurang menonjol dibandingkan ibunya, Nyai Ontosoroh.

Apabila kamu sering membaca novel dengan kisah cinta segitiga; merebutkan satu laki-laki atau satu perempuan. Pada novel ini pun ada bagian itu, tetapi bukan antara Annelies dan Nyai Ontosoroh merebutkan Minke. Akan tetapi, Annelies diperebutkan oleh Minke dan Robert Suurhof – teman sekolah Minke.

Jadi, saya akan bercerita mengenai siapa dulu, nih? Hem, saya akan mulai dari Annelies, terlebih dahulu. 


Annelies Mellema 


Annelies Mellema, diceritakan seorang perempuan Indo-Eropa yang cantik jelita. Anak dari Nyai Ontosoroh dan Tuan Mellema. Dasarnya, Annelies perempuan yang cekatan. Dia bekerja di perusahaan keluarga, sebagai mandor untuk pekerja-pekerja di perusahaannya. Akan tetapi, dia juga perempuan yang lemah dan sangat bergantung kepada orang lain. 

Sejak bab-bab awal, sudah digambarkan demikian. Selain lemah hatinya, ia juga digambarkan lemah fisik. Tentunya, lemahnya fisik Annelies karena lemah hatinya. Ketika dia berpisah dengan Minke, Annelies benar-benar merindukan lelaki itu, sehingga ia jatuh sakit. Bahkan, Annelies mempunyai dokter pribadi.

Tentunya, sifat Annelies seperti ini bukan tanpa alasan. Alasan utamanya, karena ibunya sendiri Nyai Ontosoroh dan hal buruk yang dialaminya dengan kakak kandungnya sendiri; Robert Mellema.

Di buku keduanya, Anak Semua Bangsa, saya berharap Annelies memiliki sisi lain. Sayang sekali, Kakek Pram tidak memberikan harapan itu.

Nyai Ontosoroh


Sebutan “Nyai” pada zaman itu untuk orang-orang yang menjadi selir, atau istri tidak sah. Biasanya, perkawinan tidak sah itu antara juragan dan bawahannya. Biasanya juga, disebut dengan “gundik”. Nyai Ontosoroh merupakan gundik, yang dijual oleh ayahnya sendiri. Akan tetapi, dia merupakan Nyai-Nyai yang berpendidikan, berpengetahuan luas, meskipun ia sama sekali tidak duduk di bangku sekolah. 

Sekolah utamanya adalah pengalaman hidupnya sendiri dan Tuan Mellema. Dia belajar membaca dan segala hal dari Tuan Mellema,sampai akhirnya, dia bisa menjalankan perusahaannya seorang diri, setelah Tuan Mellema kehilangan akal sehatnya. 

Kerasnya Nyai Ontosoroh, tentu karena adanya dendam di masa lalu. Masa lalu yang belum bisa ia maafkan dan terima. Hal ini, berpengaruh pada psikis Annelies. 

Minke


Minke, merupakan seorang pemuda pribumi yang bersekolah di kalangan orang-orang Eropa. Seorang terpelajar, yang selalu ingin tahu banyak hal. Dari interaksinya dengan Annelies dan ibundanya, Minke tipe laki-laki yang pandai membesarkan hati seorang perempuan. Ketika membaca bagaimana ia dengan Annelies, saya langsung manggut-manggut, kenapa Iqbal dipilih memerankan Minke dalam film Bumi Manusia.

Minke bukan laki-laki yang gila jabatan. Terekam dari perkataannya kepada ibundanya, bahwa ia ingin menjadi orang yang bebas. Meskipun, dia anak orang terpandang. Banyak orang yang ingin menjadikannya sebagai menantu. 

Minke juga suka menulis. Tulisannya sering dimuat di koran dengan nama samaran dan memakai bahasa Belanda, bukan bahasa Melayu atau bahasa pribumi. Masalah ini, akan muncul pada buku kedua. 

Inilah karakter yang saya tangkap dari novel Bumi Manusia dan saya sudah membaca buku kedua kurang lebih 100 halaman. Saya menemukan sisi lain dari Minke. Minke yang awalnya rendah hati, kini agak sedikit berbeda. InsyaAllah, nanti saya akan mengulasnya lagi ya.

Tabik,

Wulan K.

2 Comments:

  1. Ditunggu ulasan selanjutnya. Awalnya gak tertarik dengan buku itu, tapi setelah baca tulisan ini, jadi pengen beli

    ReplyDelete
  2. Aku udh nonton filmnya tp belum baca bukunya. Segera hunting bukunya hehehe

    ReplyDelete

Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. Hanya memastikan semuanya terbaca :)

Usahakan berkomentar dengan Name/URL ya, biar bisa langsung BW balik saya ^^