Jan 29, 2019

Review Serum Pemutih Badan Aman Untuk Kulit Kering



serum-pemutih-badan

Perempuan dan cantik memang tidak bisa dipisahkan. Tak sedikit perempuan yang mencari produk yang bisa menunjang kecantikannya. Selain ampuh, produk tersebut haruslah aman dan terdaftar di BPOM. Semua perempuan dilahirkan cantik, tetapi kalau tidak pandai merawat kecantikannya tentu saja menjadi dekil dan kusam. Untuk itu, saya rajin menggunakan serum pemutih badan untuk menjaga kecantikan dan kesehatan kulit. 

Sama halnya seperti besi yang tidak dirawat, lama kelamaan akan berkarat juga. Seperti itulah kulit kita. Dulu, ketika lahir ke dunia, Allah kasih kita kulit yang halus dan mulus. Selang beberapa tahun, muncul yang namanya jerawat, kulit kusam dan bahkan berubah warna. Tentu saja itu disebabkan karena kita kurang merawat diri, bahkan tidak peduli dengan rezeki yang Allah kasih. 

“Biarkan begitu saja, sudah takdir Allah.”

Jangan salah, otak kalau tidak dipakai untuk belajar bakalan begitu-begitu saja. Itulah kenapa kita harus mensyukuri pemberian Allah dengan merawatnya dan menjaganya agar tetap sehat dan cantik. Salah satunya dengan serum pemutih badan AYBE.

Review AYBE Whitening Night Body Serum

serum-pemutih-badan
Aybe Whitening Night Body Serum
Aybe Whitening Night Body Serum mampu menjaga kelembaban kulit secara maximal dan mencegah kulit kering. Menggunakan minyak zaitun sebagai emollient yang membuat kulit menjadi lembut. Dilengkapi juga dengan vitamin sebagai nutrisi kulit agar lebih elastis.

Kemasan Serum Pemutih AYBE

Kemasan AYBE Whitening Night Body Serum berupa tube berwarna putih bersih. Bagian depan bertuliskan AYBE Skincare Whitening Night Body Serum dengan warna ungu tua. Bagian atas ada emboss bunga mawar berwarna gold

Pada bagian belakang kemasan terdapat cara pemakaian, kandungan, nomor produksi dan tempat produksinya. AYBE Skincare merupakan produk lokal, yang diproduksi di Sidoarjo, Jawa Timur. 

Saya pribadi senang dengan adanya produk lokal yang bertebaran dengan kualitas yang tidak jauh berbeda dengan produk interlokal. Terlebih lagi, AYBE Skincare sudah terdaftar BPOM dan merupakan pemutih badan aman untuk digunakan.

Tekstur

Tekstur dari AYBE Whitening Night Body Serum berupa krim halus berwarna putih keunguan. Aromanya wangi dan tidak menyengat. Ketika diaplikasikan pada kulit, akan langsung meresap dan tidak meninggalkan bekas.

Klaim

Saya sudah menyebutkannya di atas, klaim dari AYBE Whitening Night Body Serum mampu melembabkan kulit dan mencegah kulit kering. Serum ini, digunakan ketika malam hari, sebelum tidur. Tentunya, ketika siang hari saya menggunakan produk perlindungan lain. Masih dari brand yang sama – akan saya bahas di bawah.

Review Serum Pemutih Badan AYBE

serum-pemutih-badan

Disebut serum pemutih badan, bukan berarti AYBE memberikan hasil instan ya. Karena semua produk pemutih badan pasti memiliki proses yang tidak sebentar. Selain itu, harus dibarengi dengan kedisplinan kita sendiri dalam memakainya. Perlindungan ketika siang hari pun sangat perlu, terutama buat kamu yang bekerja di luar ruangan atau outdoor.

Beberapa hari ini saya menggunakan serum AYBE ini, ketika sebelum tidur atau setelah mandi sore. Setelah dioleskan, kulit terasa lembab, sama seperti klaim yang diberikan dan tentu saja kulit tidak kering. Untuk menjadi cerah, tentunya masih proses ya. 

AYBE Daily Nourishing Body Lotion

serum-pemutih-badan
lotion untuk siang hari
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, tentu saja harus memakai rangkaian perawatan lainnya dari AYBE. Untuk perlindungan kulit tubuh di siang hari, kamu bisa menggunakan rangkaian produk perawatan serum pemutih badan AYBE Daily Nourishing Body Lotion.

Kemasan

serum-pemutih-badan

Kemasan dari AYBE Daily Nourishing Body Lotion berupa botol dengan tutup “tekan” dengan kemasan berwarna putih. Saya pribadi kurang menyukai kemasan ini, karena ini lotion siang yang di mana bisa digunakan kapan saja, terutama ketika berpergian. Saya pikir, kemasannya terbalik dengan Aybe Whitening Night Body Serum. 

Tekstur dan Aroma


Teksturnya lebih lembut daripada lotion siang dan aromannya juga wangi sekali. Sekali tersentuh kulit, dioleskan merata akan langsung terserap ke kulit. Sehingga tidak meninggalkan bekas semacam lengket dan rasa tidak nyaman.

AYBE Exfolliating Body Gel

serum-pemutih-badan
scrub aybe

Saya suka memakai scrub, entah itu scrub untuk wajah maupun untuk badan. AYBE Exfolliating Body Gel sebuah scrub untuk badan. Saya benar-benar senang bisa mencoba gel dari AYBE ini. Gel pembersih badan yang mampu mengangkat semua kotoran pada lapisan sel kulit mati di permukaan kulit, sehingga kulit tampak lebih halus dan cerah. 

AYBE Exfolliating Body Gel memiliki kandungan vitamin dan moisturizer akan memberikan kelembaban lebih pada kulit. Tentu saja, dengan gel pembersih ini akan memaksimalkan kinerja dari serum pemutih badan AYBE. Sehingga, kulit akan lebbih cerah dan elastis.

Kemasan

serum-pemutih-badan

Kemasan AYBE Exfolliating Body Gel berupa tube dengan gradasi warna bening dan merah. Terlihat dari luar gel-nya bergelembung cantik. Saya menyukai kemasan ini, yang menurut saya pas sesuai dengan isinya yang cukup banyak. 

Tekstur dan Aroma


Tekstur dari AYBE Exfolliating Body Gel sendiri berupa gel bening, apabila dioleskan ke kulit akan mencair seperti air, kemudian apabila digosok akan mengeluarkan kotoran yang terangkat dari kulit. Aromanya segar sekali, wangi. 

Tiga produk di atas merupakan produk pemutih badan ampuh yang bisa kamu coba juga. Sebenarnya, produk dari AYBE tidak hanya itu saja. Di atas merupakan produk untuk badan. Ada lagi produk untuk wajah seperti AYBE Milk Whitening Serum dan AYBE Glow Whitening Suncreen Cream. 

Sekilas mengenai AYBE Skincare merupakan produk lokal yang pemiliknya adalah seorang perempuan asli Gresik. Bu Ayu peduli dengan kecantikan perempuan dan pemberdayaan ekonomi perempuan. 

Itu dia review saya mengenai serum pemutih badan AYBE yang saya gunakan beberapa waktu ini. Semoga bermanfaat ya!

10 Comments:

  1. AYBE Whitening Night Body Serum memang terbaik ya, jadi pingin makai juga nih hihi

    ReplyDelete
  2. Terima kasih informasinya kak tentang AYBE Whitening Night Body Serum

    ReplyDelete
  3. Wah bagus sekali AYBE Whitening Night Body Serum aman untuk kulit kering lagi hehe

    ReplyDelete
  4. Dilihat dari kemasannya aja aku udah pingin nih pakai AYBE Whitening Night Body Serum hihi

    ReplyDelete
  5. Produk ini aman untuk kulit kering yah? Wah cocok dong dengan kulitku hehe

    ReplyDelete
  6. Aku paling suka pakai AYBE exfloating gel, selain warnanya yang emnarik dan glitter itu waktu diapakai nggak kasar (scrub biasanya terasa kasar) nah kalau ini ALus banget. kulit rasanya bersih dan setelah dibasuh air, wow kulit jadi Alusssss.

    ReplyDelete
  7. aku seneng banget yang aybe exfoliating body gel. biyuh, dia ampuh banget. nggak usah menunggu lama sampai berhari-hari, diapply ajah langsung keliatan hasilnya

    ReplyDelete
  8. Baiklah, mulai sekarang aku tak rutin pakai serum pemutih badan biar kulit gelapku lama-lama jadi putih. Bukan begitu, Mbak Wulan? :D

    ReplyDelete
  9. Pokoknya kalo cari skincare, pilih yg terdaftar di BPOM yak
    Kindly visit my blog: bukanbocahbiasa(dot)com

    ReplyDelete
  10. Kemasan, tekstur dan aromanya saya suka sekali. Jadi pengen pakai tiap hari

    ReplyDelete

Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. Hanya memastikan semuanya terbaca :)

Usahakan berkomentar dengan Name/URL ya, biar bisa langsung BW balik saya ^^