Sep 23, 2018

Asuransi Brilliance Hasanah Maxima Wakaf dengan Cara Baru



Asuransi Brilliance Hasanah Maxima Wakaf dengan Cara BaruApabila sebelumnya yang kita ketahui mengenai berwakaf adalah memberikan tanah kita untuk dipergunakan sebagai tempat ibadah. Wajar apabila apa yang kita ingat ketika mendengar kata ‘wakaf’ adalah tanah, karena ketika ke suatu tempat, ada sebidang tanah bertuliskan “tanah wakaf” dan sebagainya. Tapi, sebenarnya berwakaf tak hanya berupa tanah saja. Wakaf bisa berupa uang, mushaf Al-Qur’an dan lainnya.

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pun pernah bersabda;

إِذَا مَاتَ الْإِنْسَانُ انْقَطَعَ عَمَلُهُ إِلَّا مِنْ ثَلَاثَةٍ مِنْ صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ وَعِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ وَوَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُو لَهُ

“Jika seseorang meninggal dunia, maka terputuslah amalannya kecuali tiga perkara (yaitu): sedekah jariyah, ilmu yang dimanfaatkan, atau do’a anak yang shalih” (HR. Muslim no. 1631)

Sekarang, berwakaf pun bisa sekalian berinvestasi untuk masa depan. Pahalanya dapat, jaminan hidup pun demikian. Setelah tahun lalu meluncurkan produk asuransi syariah, PT Sun Life Financial Indonesia – Sun Life – menambahkan produknya pada Asuransi Brilliance Hasanah Maxima dengan wakaf berkala. Jadi, kita bisa beransuransi sekaligus berwakaf.


Mari kita sedikit berkenalan dengan produk dari Sun Life asuransi syariah Asuransi Brilliance Hasanah Maxima.

Asuransi Brilliance Hasanah Maxima Wakaf dengan Cara Baru

Berwakaf merupakan salah satu cara kita beramal jariyah, pahalanya tak putus-putus selama kita berwakaf aktiv. Padahal berwakaf akan terus mengalir,meskipun kita sudah meninggal dunia. Untuk itu, berwakaf merupakan salah satu hal yang harus kita segerakan.

PT Sun Life Financial Indonesia mempersembahkan Asuransi Brilliance Hasanah Maxima sebagai solusi perencanaan keuangan sekaligus membantu mewujudkan niat ibadah wakaf. Asuransi Hasanah Maxima merupakan produk asuransi syariah yang menyatukan antara manfaat asuransi dan fasilitas wakaf untuk memaksimalkan potensi kehidupan  dan keluarga, kini dan masa yang akan datang.

Manfaat asuransi & keunggulan produk
  • Total manfaat asuransi hingga 200% manfaat kematian 
  • Menyediakan fasilitas wakaf untuk membantu Anda menunaikan wakaf 
  • Potensi hasil investasi optimal sejak tahun polis pertama 
  • Bonus loyalitas & bonus kontribusi hingga usia 100 tahun 
  • Dapat dilengkapi dengan berbagai asuransi tambahan untuk memaksimalkan proteksi 
  • Potensi untuk mendapatkan surplus underwriting


Hari Kamis, 20 September kemarin, saya berkesempatan untuk menghadiri acara yang diadakan Sun Life di Surabaya. Membahas mengenai asuransi syariah dan wakaf. Pak Norman Nugraha selaku Chief Sharia Business Sun Life Financial Indonesia, mengatakan,” Sun Life percaya bahwa asuransi syariah dengan nilai-nilai keutamaannya menawarkan manfaat yang besar bagi masyarakat luas. Melalui produk ini, kami mengedukasi sekaligus membantu masyarakat agar dapat melaksanakan ibadah wakaf dengan pasti, kini dan nanti.”

Pengelolahan dana yang diterima Sun Life pun dikelolah dengan baik, dengan bantuan dari lembaga pengelolah aset wakaf (nazhir) terpercaya diantaranya Badan Wakaf Indonesia, Dompe Dhuafa, Rumah Wakaf, serta 174 lembaga yang terdaftar di Badan Wakaf Indonesia.

Apabila dimanafaatkan dengan baik, wakaf bisa dijadikan objek investasi akhirat serta upaya dalam menghapuskan kemiskinan dan menangani ketertinggalan di bidang ekonomi, pendidikan, hingga kesehatan. Untuk ini, Sun Life ada sebagai alat untuk memfasilitasi masyarakat dalam berwakaf.

Sebagai informasi, gagasan Sun Life dalamm memberikan fitur wakaf bagi pemegang polis syariah dapat dukungan oleh DSN-MUI. Untuk semua produk asuransi syariah, bisa mewakafkan manfaat asuransinya hingga 45% dari santunan asuransi dan 30% dari manfaat investasi dari polisnya.

Tentang Sun Life Financial Indonesia

Sun Life Financial Indonesia merupakan anak perusahaan yang sepenuhnya dimiliki oleh Sun Life Financial. Mereka menawarkan berbagai macam perlindungan dan pengelolaan produk yang variatif, dari asuransi jiwa, asuransi pendidikan, asuransi kesehatan, dan rencana pensiun. Setiap bulan kita harus membayar untuk asuransi ini, dan bisa digunakan di kemudian hari apabila kita membutuhkannya.  

Sun Life Financial merupakan perusahaan dari Kanada dan ada di Indonesia sejak tahun ’95, jadi sekarang mereka sudah ada di Indonesia selama 23 tahun.



0 Comments:

Post a Comment

Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. Hanya memastikan semuanya terbaca :)

Usahakan berkomentar dengan Name/URL ya, biar bisa langsung BW balik saya ^^