PGN Anti Korupsi - Upaya Perusahaan Gas Negara (PGN) untuk meningkatkan penyaluran gas rumah tangga dinilai sudah semakin keras terbukti dengan dicetuskannya beberapa langkah langkah baru demi meluaskan pendistribusian saluran gas rumah tangga tersebut. Salah satu badan usaha milik negara tersebut bahkan sudah mendapatkan surat tugas dari Kementerian ESDM untuk mengelola dan juga mengoperasikan jaringan gas bumi yang dinilai lebih murah dibanding dengan gas elpiji yang saat ini masih banyak dipakai oleh masyarakat Indonesia.
Menurut Direktur Utama PGN, Hendi Prio Santoso, pihaknya tengah berusaha untuk fokus dalam menambah pelanggan pelanggan baru dari sektor rumah tangga. Untuk saat ini, PGN sendiri telah menjadi satu-satunya badan usaha yang ditugaskan untuk menyalurkan gas bumi pada sektor rumah tangga, usaha kecil dan menengah dan bahkan sektor komersial lainnya seperti Rumah Sakit dan supermarket. Kepulauan Riau, Sumatera Selatan, Sumatera Utara, Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah, DKI Jakarta dan Jawa Timur telah menjadi beberapa daerah tempat pengembangan saluran gas tersebut.
Dalam upaya menambah pelanggan di sektor rumah tangga, Hendi Prio Santoso juga memaparkan beberapa langkah tertentu yang akan mereka jalankan untuk memperluas jaringan gas mereka. Pertama, mereka akan berusaha untuk mengembangkan jaringan gas secara mandiri untuk rumah tangga. Artinya, modal dan investasi dalam usaha tersebut akan berasal dari dana mereka sendiri. Salah satu yang telah dikembangkan ada di daerah Semarang, Jawa Tengah dimana clustering CNG telah dijadikan sebagai cara pendistribusian tambahan selain penggunaan pipa-pipa yang tersambung ke gas bumi.
Selain mengembangkan jaringan gas mereka sendiri, PGN juga tengah berusaha untuk bersinergi dengan pihak Kementerian ESDM. Setelah mengantungi izin dari kementerian tersebut tentu membuat jalan PGN untuk memperluas wilayah pendistribusian semakin luas. Kementerian ESDM telah meminta pihak PGN untuk mengoperasikan dan mengelola jaringan gas bumi pada 43.334 rumah di 11 kabupaten kota. Dan PGN tengah berusaha untuk membuka seratus ribu sambungan lagi untuk rumah tangga. Dan fokus PGN saat ini adalah pada wilayah-wilayah baru yang masih belum terjangkau oleh jaringan gas mereka.
0 Comments:
Post a Comment
Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. Hanya memastikan semuanya terbaca :)
Usahakan berkomentar dengan Name/URL ya, biar bisa langsung BW balik saya ^^