Jun 7, 2016

Mempersiapkan Masa Depan yang Lebih Baik bersama Sun Life Financial

taken from @sunlife_ID

Mempersiapkan Masa Depan yang Lebih Baik bersama Sun Life Financial Dalam bayangan saya ketika lulus SMA, mencari perguruan tinggi negeri, bersaing dengan teman-teman sendiri, kelak saya akan mendapatkan perkerjaan yang mumpuni. Setiap bulan mendapatkan gaji mentereng, bisa nongki sana sini, dandan menor dan tentunya tidak menjadi beban kedua orangtua.

Kenyatannya, ketika topi toga sudah saya kenakan, ijasah sudah ditangan dan berbagai macam lowongan pekerjaan yang ada, tak mampu mengubah hidup saya. Ke sana kemari saya mencari pekerjaan, tapi tak kunjung dapat. Pada akhirnya, saya pun menyerah mencari dan lebih berfokus dengan apa yang saya miliki, yaitu mengikuti passion.

Sejak tahun kemarin, saya sudah berhenti mencari kerja - sebenarnya, tidak benar-benar berhenti, nyatanya masih ada harapan di sudut hati untuk bekerja di luar rumah-. Saya fokus dengan media sosial dan blog untuk menghasilkan pundi-pundi penghasilan sebagai pengganti biaya internet. Ya, siapa pun yang mengenal saya lama, pasti tahu kalau saya ini internet addict.

Tak mudah memang, menekuni passion dari nol sampai menghasilkan. Tapi, demi untuk survive saya harus bersabar dan berserah diri pada Sang Pencipta. Bagaimana lagi, kalau memang jalan saya di sini? Tentu, yang harus saya lakukan adalah melakoninya dengan sabar dan sabar.
taken from @sunlife_ID

Ya, siapa tahu nantinya saya akan seperti Aditya Agung yang memulai hobi fotografi hingga dari hobinya tersebut ia mendapatkan profit dan keberkahan. Kalau saya mendulang emas dari blog, Aditya Agung lebih berfokus pada media sosial instagram.

Profit yang didapatkan oleh Aditya Agung, yang Minggu, 29 Mei 2016, menjadi pembicara dalam acara Sun Life Future Plan di Surabaya, tidak hanya berupa uang saja. Tapi, berupa nongkrong gratis di kafe, yang nantinya akan Adit bayar dengan cara mempromosikan kafe tersebut di instagram miliknya.

Tak perlu memiliki kamera yang bagus untuk menghasilkan karya yang bagus. Saya pernah membaca sebuah kutipan “Kamera terbaik, adalah kamera yang kita miliki”. Nah, Aditya Agung memiliki seorang teman yang berpenghasilan 30jt/bulan hanya dengan mengandalkan kamera smartphone yang ia miliki.

Dari cerita-cerita tersebutlah, saya semakin yakin dengan jalan yang saya tekuni saat ini. Entah nantinya, saya akan bekerja di luar atau tidak, yang jelas saat ini saya sedang mempersiapkan masa depan lebih baik.

Demi untuk mencapai impian kecil saya, saya rela menempuh Mojokerto-Surabaya, meskipun ketika perjalanan saya selalu takut terjadi apa-apa. Tahu sendiri, jalan raya Mojokerto-Surabaya itu begitu padat dengan mobil muatan, yang ketika saya di dekat mobil-mobil tersebut terasa begitu kecil.

Mempersiapkan masa depan lebih baik, tak hanya memikirkan pekerjaan saja. Tapi juga, melalui perlindungan untuk diri sendiri. Sayangnya, tak banyak orang yang memiliki asuransi untuk perlindungan diri sendiri untuk masa depan. Seperti yang dituturkan oleh Mbak Joice Tauris Santi, memiliki asuransi sejak dini sangat penting. Entah itu asuransi kesehatan atau pendidikan. Karena kita tak akan pernah tahu apa yang akan terjadi dengan kita nantinya, terlebih lagi, jika kita sudah berkeluarga.

Asuransi Sun Life Indonesia memberikan kemudahan dalam perencanaan masa depan lebih baik. Dengan asuransi, semacam kita punya senjata yang sewaktu-waktu dapat digunakan kalau-kalau dibutuhkan. Tidak ada salahnya loh, memiliki asuransi untuk masa depan yang lebih baik.

xoxo,
Wulan K.


2 Comments:

Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. Hanya memastikan semuanya terbaca :)

Usahakan berkomentar dengan Name/URL ya, biar bisa langsung BW balik saya ^^